Selayang Pandang SMAN 1 Cikarang Timur
Pada Juli 2003 dirintis Unit Sekolah Baru ( USB ) SMA Negeri 1 Cikarang Timur yang dirintis oleh guru – guru SMAN 1 Cikarang Utara, mereka membicarakan tentang masa depan, tentang pendidikan, tentang akhlak, tentang moral dan cita-cita anak bangsa yang akan diraih untuk wilayah Kecamatan Cikarang Timur yang sebelumnya memang belum ada SMA Negeri di daerah tersebut.
Dimulai dari menumpang di Sekolah SD Negeri Jatibaru 04 tepatnya belakang Kecamatan Cikarang Timur dengan 3 kelas kecil saat itu. Pada saati itu Muspika Kecamatan Cikarang Timur, Komite sekolah dan tokoh masyarakat yang telah berjasa tinggi mengusung SMA Negeri 1 Cikarang Timur untuk maju adalah sebagai berikut :
- Ibu Dra Hj Sri Harnani
- Alm Bpk. Drs Dian Mulyana
- Bpk. Drs. Mohamad Hidayat
- Bpk. H. Hasanudin, S. Pd.
- Bpk. Asep Permana S. Pd.
- Bpk Toip Primanto, S. Pd.
- Bpk Acam Sanjaya, S. Pd.
- Alm Bpk Hanip
- Bpk. Sinar, dan
- Camat Cikarang Timur saat itu Bapak Dikdik Jasmedi
Kemudian pada bulan Juli tahun 2005, Kami beranjak dewasa, mendapat tempat baru saat itu walaupun kami masih menumpang berbeda tempat di SMP Negeri 2 Cikarang Timur. Lahan baru dan tempat baru dengan Suka duka di rumah singgah membawa kami teruji dan bersahaja menempa diri. Terimakasih kepada Ibu Dra Hj Rohmah yang telah rela berbagi kunci dengan USB SMA Negeri 1 Cikarang Timur.
Pada Bulan Juli 2006 Allah SWT berkehendak, mengabulkan niat baik kami semua dengan do’a segenap pengusung cita-cita kemajuan SMA Negeri 1 Cikarang Timur. Kami akhirnya menikmati rumah sendiri, dengan dianugerahi 3 ruang kelas baru. Dengan modal itu kami bangun meter demi meter ruangan kelas baru memenuhi cita-cita optimalisasi sekolah.
Terimakasih kami pada pengangkat martabat SMA :
- Bpk. Drs. Sunarno
- Bpk. H. Asnawi Wahyudin
- Bpk. H. Solihin Sari
Sekolah SMA Negeri 1 Cikarang Timur secara mandiri berdiri di atas tanah 10249 meter persegi. Tanah Hibah Desa Jati Baru yang pada saat itu Kepala Desa yang memimpin Bapak H. Asnawi Wahyudin. Dan tepat sejak 15 November 2006 mendapat Penegerian SMA Negeri 1 Cikarang Timur bersama 14 sekolah lain kami lahir.
Hingga Saat ini, tahun gemilang 2021, usia kami sudah 15 Tahun sejak dinegerikan Kami telah mengukir begitu banyak ukiran prestasi. Menorehkan nama-nama disetiap tempat prestasi. Nama Besar kami bukan tanpa arti bagi tataran SMA Se kabupaten Bekasi.
Sekaligus hari ini kami ingin mengucapkan terimakasih dan penghargaan sebesar-besarnya kepada :
- Alm. Bpk Drs. Dian Mulyana Sebagai bapak SAMA Negeri 1 Cikarang Timur, beliau lah yang meletakan dasar dan asas mental kedinasan bagi cita-cita mulia sekolah.
- Bpk Drs Mohamad Hidayat, M.Pd, sebagai motivator SMA Negeri 1 Cikarang Timur, beliaulah yang memberi tenaga ekstra pada jiwa- jiwa muda pengarah anak bangsa untuk maju sebagai insan yang professional.
- Bpk Drs Sunarno sebagai bapak pembangunan SMA Negeri 1 Cikarang Timur. Beliaulah yang berjasa tinggi membangun ruang demi ruang baik swadaya maupun dari pemerintah. Beliau jugalah yang membawa sekolah dalam penegrian dan akreditasi pertama dengan predikat A.
- Alm Bpk Drs H Aan Hernawan Sebagai contoh baik guru Propesional beliaulah cermin kami dalam bertindak, cermin kami dalam berupaya dan cermin kami dalam istiadat.
- Ibu Hj Yuliani Hartiningsih sebagai Designer model sekolah terkini, beliaulah yang memetakan unsur kekinian fisik maupun model, kekinian pola adat istiadat modern, dan kekinian pola style seorang professional.
- Bpk. Drs. H. Ahmad Sayuti sebagai Bapak Plt Kepala Sekolah yang memberi suri teladan Kepala Sekolah bagi guru – guru, beliaulah yang kinian menjabat dan memberi warna baru pada SMAN 1 Cikarang timur.
Kepala Sekolah Dari Masa Ke Masa :
- Drs. Sunarno – Kepala SMAN 1 Cikarang Timur : 2006 – 2010
- Drs. H Aan Hernawan (Alm) – Kepala SMAN 1 Cikarang Timur : 2010 – 2013
- Hj Yuliani Hartiningsih – Kepala SMAN 1 Cikarang Timur : 2013 – 2020
- Drs. H. Akhmad Sayuti – Plt Kepala SMAN 1 Cikarang Timur : Agustus 2020 – Januari 2021
- Adar Mahdar, S.Pd – Plt Kepala SMAN 1 Cikarang Timur : Januari 2021 – Juli 2021
- Fajar Heryadi Trimawardi, M.Pd – Plt Kepala SMAN 1 Cikarang Timur : Juli 2021 – Desember 2021
- Dra. Hj. Eri Orpa, MM., M.Si – Definitip Kepala SMAN 1 Cikarang Timur
Posting Komentar